Thursday, November 16, 2017

Mengenal Penyakit Mata Ikan - Penyebab - Gejala- Dan Cara Mengobati

Mengenal Penyakit Mata Ikan - Penyebab - Gejala- Dan Cara Mengobati - Penyakit mata ikan yang timbul di kulit, biasanya sering dikarenakan oleh penderita itu sendiri, baik kurang memperhatikan kebersihannya atau dari gaya hidup yang tidak sehat. Oleh karena itu sebaiknya jaga dan rawat kebiasaan Anda agar masalah mata ikan tidak muncul dalam tubuh Anda.
Penyakit mata ikan atau juga disebut dengan clavus ialah gangguan penyakit kulit yang dipicu adanya virus Human Papilomavirus (HPV), kondisi ini biasanya lebih banyak menyerang dibagian permukaan kulit misalnya tumit, telapak tangan, jari-jari kaki, dan kaki.

Ada dua jenis HPV yang bisa memicu mata ikan dikulit manusia yaitu HPV-1 yang menyerang area kaki dan HPV-2 yang menyerang area tangan.
Walaupun penyebab penyakit mata ikan dipicu karena virus, namun mata ikan sebenarnya bukan sebuah penyakit yang berbahaya seperti penyakit kanker maupun jantung. Namun rasa nyeri yang diakibatkan oleh penyakit ini bisa menganggu dan mengurangi keindahan kulit.  Bahkan tidak jarang kondisi tersebut dapat menimbulkan rasa tidak percaya diri. 

Penyakit Mata Ikan

Selain adanya virus yang masuk, mata ikan juga dapat dipicu karena gesekan ataupun tekanan yang terjadi secara terus menerus dan berulang yang menimpa bagian kulit tertentu di tubuh, sehingga mengakibatkan terjadinya iritasi dan semakin memudahkan virus menyerang pada area tersebut.

Komplikasi Mata Ikan

Walaupun penyakit mata ikan tidak begitu berbahaya, namun mata ikan tetap harus mendapatkan perhatian dan harus segera diobati karena kondisi tersebut bisa menimbulkan borok yang kemudian menjadi infeksi. Terlebih lagi jika orang tersebut memiliki berat badan yang berlebih dan sering mengenakan pakaian atau alas kaki yang ketat atau sempit. Sehingga akan menyebabkan tekanan secara terus menerus dibagian tersebut. Dengan begitu mata ikan tidak dapat dihindari yang akhirnya tumbuh dibagian tersebut.

Penyakit mata ikan juga dapat muncul dikarenakan kelainan pembuluh darah. Bahkan tidak hanya itu, kondisi tersebut bisa menimbulkan komplikasi untuk penderita diabetes dengan kemungkinan lebih tinggi dibandingkan dengan yang tidak terkena diabetes. Bahkan, mata ikan yang hanya berbentuk luka borok kecil saja bisa berbahaya untuk penderita diabetes, jika kondisi tersebut tidak segera ditangani, maka penderita diabetes dianjurkan untuk konsultasi dengan dokter supaya penanganannya yang lebih tepat dan aman.

Gejala Mata Ikan

Pada umumnya gejala yang dirasa pada tahapan awal ialah rasa gatal dibagian kulit, kemudian muncul benjolan seperti bentol-bentol bekas gigitan nyamuk, namun benjolan tersebut tidak berwarna merah,  berisi air seperti pada kasus penderita luka bakar. Hingga akhirnya benjolan yang timbul pada dibagian kulit akan mengeras dan bila ditekan akan menimbulkan nyeri yang cukup besar dan berdenyut.

Gejala penyakit mata ikan bisa dibedakan berdasarkan penyakitnya, yaitu mata ikan lunak dan mata ikan keras. Agar dapat mengetahui klasifikasi dari juga gejala dua mata ikan, silahkan simak langsung penjelasan yang ada dibawah ini.

1. Mata Ikan Keras Mata ikan yang memiliki tekstur keras dan bentuknya seperti kacang polong,  bulat dan kecil.sering muncul. Mata ikan ini mempunyai ciri-ciri keras dan dapat menyebabkan nyeri karena bisa terjadi pembengkakan bahkan terasa seperti ada yang mengganjal karena teksturnya yang kekerasan dan sering tumbuh di  kaki. jenis mata ikan ini sering mengakibatkan kekeringan pada kulit yang bersisik dibagian sekitaran tumbuhnya mata ikan.

2. Mata Ikan Lunak Pada jenis mata ikan lunak, tekstur permukaan mata ikan terlihat lembek dan lunak saat disentuh bagian atasnya. Mata ikan lunak biasanya berwarna putih dan menimbulkan rasa sakit saat disentuh maupun ditekan. Biasanya kondisi tersebut disebabkan oleh keadaan kulit yang lembab atau terlalu basah. Dan sering dijumpai dibagian jari kaki atau sela-sela jari.

Mengobati Mata Ikan

Sebenarnya pengobatan penyakit mata ikan cukup beragam, dimulai dari melakukan perawatan dirumah, penggunaan obat-obatan mata ikan yang banyak dijual bebas di apotek hingga pertolongan medis yang dilakukan dokter.

Pengobatan Mata Ikan di Rumah

Ini merupakan cara  mengurangi penyebab mata ikan, misalnya Anda sering mengenakan sepatu yang sempit, maka rubahlah kebiasaan tersebut. Mata ikan ialah penebalan kulit, maka cara penanganan yang pertama kali dilakukan ialah dengan mengurangi penebalan kulit. Lalu cara pengobatan yang mudah dilakukan ialah:

Rendam kaki dengan air hangat yang telah diberi campuran sabun mandi. Rendam selama kurang lebih 15 menit, setelah itu  bilas dengan air bersih. Kemudian keringkan dengan handuk yang lembut, Sebelum kaki Anda  benar-benar kering, oleskanlah salep yang mengandung salisilat 40% yang berfungsi mengangkat sel kulit mati. Kemudian gosok kulit yang menebal dengan menggunakan batu apung ataupun sabun khusus untuk kulit. Jangan mengikis kulit yang telah menebal secara langsung, akan tetapi bertahap sedikit demi sedikit.

Pengobatan Mata Ikan dengan Obat

Sekarang ini sudah banyak obat-obatan mata ikan yang dijual di apotek. Ragam dari jenis obatnya juga bervariasi, salah satunya ialah obat cair. Obat jenis ini bersifat kertolitik yaitu mengikis secara perlahan pada bagian kulit yang menebal  Namun cara ini tergolong lambat untuk menghilangkan mata ikan, bahkan bila salah dalam menggunkannya, bisa merusak kulit yang sehat. Dan tidak cocok untuk mata ikan besar.

Mengobati Mata Ikan dengan Tindakan Medis

Tindakan medis sebagai solusi mengatasi mata ikan yang dirasakan ialah dengan melakukan operasi.
Operasi mata ikan ialah cara paling cepat dan ampuh untuk menangani mata ikan yang dialami oleh penderita. Operasi dilakukan dengan mengeluarkan inti mata ikan ataupun eksis total. Hanya saja, banyak penderita  takut melakukan tindakan bedah. Padahal operasi tersebut tidak menimbulkan rasa sakit yang berlebih. metode tersebut dilakukan dengan memberikan bius lokal kepada pasien. rasa sakit mungkin akan dirasa saat obat bius mulai mneghilang, akan tetapi kondisi tersebut bisa diringankan dengan pemberian resep obat-obatan yang diberikan.

Ada dua metode pembedahan utama yang bisa dilakukan yaitu
  • Operasi bedah minor dengan pisau
  • Operasi dengan kauterisasi.
Itulah beberapa metode yang bisa dilakukan sebagai tindakan menangani masalah mata ikan. Jika tidak segera ditangani, kondisi tersebut  mungkin akan mengakibatkan rasa sakit yang terus menerus dan berlangsung lama.

Simak juga;


EmoticonEmoticon