Monday, December 18, 2017

Jangan Meminjam Atau Meminjamkan Gunting Kuku ke Orang Lain

Pernahkah Anda meminjamkan gunting kuku atau pisau cukur kepada orang lain? jika iya sebaiknya mulai sekarang jangan melakukan itu lagi karena hal itu bukan sesuatu yang baik jika dilihat dari sisi kesehatan. Dengan meminjamkan gunting kuku itu berarti Anda akan rawan penularan hepatitis B, C dan D. Mulailah memiliki barang-barang pribadi sendiri agar tidak saling meminjam.

Sumber gambar http://jadiberita.com


Hepatitis atau disebut dengan penyakit kuning ialah peradangan hati (liver) yang biasanya disebabkan oleh infeksi virus. penyakit tersebut mudah menular bila seseorang meminjamkan barang pribadinya. Misalnya gunting kuku, saat sedang menggunting kuku dan  terluka atau orang yang meminjam terluka, maka akan terjadi perpindahan darah yang terinfeksi. Apabila salah satu dari yang menggunakan memiliki bakat hepatitis bukan tidak mungkin akan menularkan ke orang lain yang menggunakan gunting kuku yang sudah terinfeksi tadi. 

Ada lima tipe hepatitis, yaitu A, B, C, D dan E. Hepatitis A dan E ditularkan melalui makanan dan minuman yterkontaminasi serta feses atau kotoran. Kedua jenis hepatitis tersebut umumnya bisa sembuh dengan sendirinya, sehingga relatif tidak berbahaya. Sedangkan untuk hepatitis B, C dan D biasanya ditularkan melalui darah dan cairan tubuh seperti cairan pembawa sperma. Hepatitis B, C dan D sangat berbahaya, karena dapat mengakibatkan penyakit hati menahun termasuk pengerasan hati, kanker hati,  gagal hati, dan kamatian.

Selain memicu infeksi, meminjamkan gunting kuku  juga menularkan jamur kuku  Ada 3 tanda khusus jamur kuku, misalnya perubahan warna kuku menjadi putih kekuningan, kuku menjadi  menebal, serta kuku mudah patah, pecah dan retak. Menjaga kebersihan peralatan kuku sangat penting agar terhindar dari penularan spora jamur yang  menempel pada kikirnya.


EmoticonEmoticon