Tuesday, November 28, 2017

Mengenal Mata Plus-- Penyebab, Gejala, Dan Cara Mengobati

Mengenal Mata Plus - Penyebab, Gejala, Dan Cara Mengobati - Mata Plus merupakan gangguan pada mata yang mengakibatkan penderita tidak dapat melihat objek dengan jelas atau terlihat buram, akan tetapi benda yang jauh malah terlihat dengan jelas. Keadaan ini disebut dengan hyperopia, sering dikaitkan sebagai masalah pembiasan. Mata pun menjadi mudah lelah bila mengalami rabun dekat.
mata plus

Penyebab Mata Plus

Mata plus terjadi karena cahaya yang masuk ke mata tidak terfokus kedalam retina, namun terfokus dibelakangnya. Hal tersebut terjadi karena kornea mata terlalu datar atau kurang melengkung, lensa kurang tebal, serta bola mata terlalu pendek.

Lensa mata mencoba memperbaiki masalah pembiasan yang terfokus dibelakang retina dengan cara menjadi tebal. Akan fetapu pada penderita rabun dekat, hal tersebut tidak cukup efektif. Hasilnya penglihatan akan menjadi buram karena cahaya tidak dapat terfokus dengan benar.
Berikut ini merupakan beberapa faktor penyebab rabun dekat:
  • Genetika atau keturunan dari orang tua.
  • Usia, rabun dekat sering terjadi pada seseorang yang berusia diatas 40 tahun, namun ada kemungkinan bisa dialami oleh usia berapa saja.
Selain faktor yang disebutkan diatas, ada juga faktor lain yang bisa menyebabkan rabun dekat, yaitu diabetes, tumor disekitar mata, masalah pembuluh darah pada retina atau foveal hypoplasia, serta mata yang tidak berkembang secara sempurna ketika bayi masih didalam kandungan atau juga disebut sindrom mata kecil.

Gejala Mata Plus

Pada umumnya mata plud terjadi pada orang yang berusia diatas 40 tahun karena berkurangnya kemampuan mata seiring dengan bertambahnya usia. Akan tetapi sebagian kecil dari anak-anak bisa terlahir dengan mata plus.

Lensa mata anak-anak lebih fleksibel dibandingkan dengan orang dewasa, jadi anak-anak yang menderita rabun dekat tidak selalu mempunyai masalah dengan penglihatan mereka. Akan tetapi rabun dekat pada anak-anak harus segera ditangani karena dapat menimbulkan komplikasi, misalnya amblyopia atau mata juling.
Berikut ini gejala rabun dekat 
- Sakit kepala
- Harus mengerlingkan mata supaya melihat dengan jelas
- Mata berair dan berwarna kemerahan
- Kesulitan ketika membaca jarak dekat
- Mata lelah setelah fokus melihat objek yang dekat,
- Objek yang jauh terlihat dengan jelas, namun objek yang dekat kerlihat tidak fokus dan buram

Cara Mengobati Mata Plus

Orang yang mengalami mata plus  cenderung akan menjauhkan objek atau benda yang dilihatnya dari mata. Dengan cara menjauhkan objek orang tersebut  mampu melihat objek dengan lebih jelas.
Ada banyak cara untuk dapat menyembuhkan mata plus, namun yang paling sering digunakan saat seseorang mengalami mata plus ialah kacamata, dengan mengenakan kacamata dapat membuat penderita melihat objek secara jelas, akan tetapi, perlu diketahui apabila penderta terus mengenakan kacamata, maka penyakit mata plus yang diderita tidak akan sembuh, yang ada malah menjadi bertambah besar  plusnya, simaklah disini cara menyembuhkan mata olus yang aman untuk kesehatan mata sekaligus menyembuhkan mata plus sehingga kembali normal.
Zooming ialah latihan melihat/fokus dari suatu benda yang jauh ke benda yang dekat, secara bergantian.
  • Gosok kedua tangan dengan lembut hingga terasa hangat, lalu letakkan telapak tangan yang hangat tadi pada mata dalam kondisi tertutup, jangan menekan bola mata, letakkan secara halus pada tulang-tulang sekitar mata.
  • Latihan dengan menggunakan kartu test mata yang jaraknya berjauhan.
  • Soft focus, hampir sama dengan zooming, hanya saja ketika fokus mata tidak boleh berkedip selama 5-25 detik, serta mata tidak terlalu focus, hanya melihat secara santai.
  • Menguaplah dengan lebar, hingga Anda merasa rileks.
  • Dengan bola berayun, cobalah untuk focus pada bola yang bergerak karena ayunan. Atau dapat diganti dengan bola tennis yang dimainkan
  • Pencahayaan, dengan mata yang tertutup, lihatlah matahari, atau lampu yang terang, hingga mata terasa hangat.
  • Latihan peregangan otot mata, gerakan mata kebawah, keatas, tengah samping.
  • pijatlah bagian kepala yang mempengaruhi mata; seperti bagian bawah alis, pangkal hidung yang diapit oleh 2 mata, 2 sisi kening diujung alis bagian luar, titik bawah mata (tulang sekitar mata), bahu dekat tengkuk, 2 urat leher di bagian tengkuk.
Disarankan untuk Anda 
MengenalMiopia atau Mata Minus - Gejala, Terapi Dan Pencegahan Mata Minus


EmoticonEmoticon