Sunday, July 23, 2017

5 Cara Mengetahui Masa Subur Wanita

Masa subur wanita setelah menstruasi ialah masa ataupun fase yang penting bagi wanita mataupun bagi  pasangan suami istri. bagi sepasang suami istri masa subur ialah masa yang paling tepat untuk melakukan hubungan suami istri, bila menginginkan mempunyai  keturunan. Hal tersebut dikarenakan wanita sedang berada pada puncak kesuburannya, sehingga prosentase kehamilan akan sangat tinggi. Apalagi bila ditambah dengan sperma pria yang sedang berada pada kondisi prima, alhasil, akan lebih maksimal. Namun masih banyak pasangan yang belum  mengetahui dan menyadari atau bahkan belum tahu kapan masa subur akan tiba.

Berikut ini merupakan cara untuk mengetahui masa subur sang istri 

1. Menghitung Masa Subur Wanita Setelah Menstruasi dengan Cara Matematis
Cara yang paling mudah mungkin menghitung masa subur wanita ialah dengan menggunakan kalkulator masa subur. Anda dapat mendapatkannya dengan mudah, baik secara online atau dalam bentuk aplikasi gadget. Namun pada dasarnya penghitungan masa subur secara manualpun tidak terlalu sulit, karena rumusnya  cukup sederhana.

Masa subur seorang wanita setelah menstruasi di bagi menjadi dua jenis, yaikni puncak masa subur dan masa subur biasa. Puncak masa subur umumnya akan terjadi pada 13 hari setelah  wanita mengalami haid di hari pertama. Sedangkan masa subur biasa akan terjadi kurang lebih tiga hari setelah atau sebelum menuju puncak masa subur tersebut. Misalnya anda haid di hari pertama  tanggal 1. 

Dengan demikian dapat diketahui bahwa puncak masa subur dapat diperkirakan terjadi pada tanggal 14 bulan tersebut. Sedangkan untuk masa subur biasa akan terjadi pada tanggal 11, 12, 13 dan tanggal 15, 16, 17.  pada bulan itu masa subur wanita terjadi mulai tanggal 11 hingga tanggal 16. Namun rumus ini hanya berlaku untuk wanita yang mempunyai siklus menstruasi yang teratur.


2. Menghitung Masa Subur Wanita Setelah Haid dengan Siklus yang Tidak Teratur
Untuk para wanita yang siklus menstruasinya tidak teratur, dipwrlukan penghitungan yang sedikit rumit. Karena Anda harus mencatat dan mengingat siklus menstruasi sekurang-kurangnya selama 6 bulan terakhir. Bila sudah, maka tentukanlah kapan siklus terpendek dan siklus terpanjang, selanjutnya untuk siklus terpanjang kurangi dengan 11, dan hasilnya tersebut merupakan hari subur terakhir pada siklus menstruasi terakhir Anda. Sedangkan untuk siklus terpendek, dikurangi 18 dan Anda akan mendapatkan hari pertama masa subur Anda pada bulan tersebut.

Contohnya siklus menstruasi terpanjang Anda ialah 31 hari dan siklus terpendeknya 25 hari. Maka 31-11 = 20 dan 25-18 = 7, Dengan demikian dapat ditentukan bahwa masa subur Anda pada bulan tersebut bisa terjadi mulai dari hari ke-8 hingga hari ke-20.


3. Cara menghitung masa subur wanita dengan temperatur tubuh
Mencatat basal body temperature (BBT), yaitu temperatur tubuh pada pagi hari sebelum melakukan aktivitas apa pun, ialah salah satu cara agar mengetahui masa subur wanita. Suhu normal tubuh wanita yang sedang tidak berovulasi ialah 35-37 derajat celsius, namun saat akan masa subur, BBT  akan meningkat sekitar setengah derajat dan tetap pada angka tersebut hingga sesaat sebelum menstruasi, bila Anda mencatat BBT selama beberapa siklus, Anda akan lebih mudah memprediksi masa subur  Anda, dengan catatan, bila siklus Anda reguler. Tetapu, BBT bukanlah cara terbaik agar menandai kapan waktunya bercinta supaya mencoba hamil (menghitung masa subur).


4. cara menghitung masa subur wanita dengan menggunakan monitor kesuburan
Apabila siklus menstruasi Anda cenderung tidak rutin, Anda dapat menanyakan alat pengecek kesuburan kepada dokter kandungan. Biasanya, alat ini digunakan untuk menilai masa subur wanita melalui urine dengan mengukur hormon lutein, yang keluar sebelum masa subur wanita.


5. cara menghitung masa subur wanita dengan cek lendir serviks
Ada satu cairan tubuh yang dapat membantu mengetahui masa subur wanita, yaitu cairan vaginax anda tidak perlu alat apapun. Hanya cukup melihat cairan serviks (cervical mucus) yang keluar. cairan ini biasanya menempel di celana dalam atau tisu toilet sesudah Anda mengeringkan vagina setelah cebok. Beberapa hari setelah masa menstruasi berhenti, cairan serviks akan terlihat kering atau kental dan juga lengket. Kemudian beberapa hari berikutnya akan bertambah basah. Saat mulai terlihat licin dan elastis, mirip dengan putih telur yang masih mentah, pada saat itulah Anda sedang berada pada masa subur wanita.


Itulah kelima cara mengetahui masa subur wanita, semiga artikel ini bermanfaat untuk anda.

Simak juga; 


EmoticonEmoticon