Kesemutan merupakan gejala kelumpuhan akibat tersumbatnya aliran darah pada nadi. Pada umumnya kesemutan ini terrjadi pada kaki atau juga pada tangan, yang mana penyebabnya adalah biasanya karena kaki dilipat (bersila dan sebagainya) duduk terjepit dan karena tangan atau kaki yang ditumpuhi (di tindih) sehingga urat darah tergencet.
Penyebab Kesemutan Sementara
Kesemutan sementara terjadi ketika ada anggota tubuh yang mengalami tekanan dalam waktu lama. Hal ini membuat pasokan darah ke saraf di daerah itu menjadi terhambat. Karena bersifat sementara, kondisi ini bisa mereda dengan sendirinya jika Anda membebaskan area yang kesemutan dari tekanan, seperti meluruskan kaki setelah duduk bersila atau melepaskan tangan yang tertindih. Dengan begitu aliran darah akan kembali lancar. Selain tekanan, penyebab kesemutan sementara bisa disebabkan oleh dehidrasi dan hiperventilasi, yaitu kondisi pada saat Anda bernapas terlalu cepat. Penyebab lain adalah penyakit Raynaud. Penyakit ini memengaruhi pasokan darah ke area tertentu pada tubuh, seperti jari-jari tangan dan kaki. Penyakit ini khususnya menyerang saat penderita sedang stres, gelisah, atau berada di ruangan bersuhu dingin.
Kesemutan yang terjadi secara berkepanjangan biasanya berhubungan dengan kondisi kesehatan Anda, misalnya akibat menderita penyakit diabetes, gangguan ginjal, penyakit hati, stroke, tumor otak, kanker, ketidakseimbangan hormon, multiple sclerosis atau sklerosis ganda, atau CTS (carpal tunnel syndrome) atau sindrom lorong karpal, kompresi saraf ulnar. nObat-obatan yang sedang Anda konsumsi juga dapat memicu kesemutan, misalnya obat-obatan kemoterapi yang digunakan untuk mengatasi kanker payudara danlimfoma, obat pencegah kejang, antibiotik, dan obat untuk penyakit HIV/AIDS. Terpapar zat beracun juga bisa menimbulkan kesemutan. Zat-zat beracun terkait, misalnya merkuri, talium, timbal arsenik, dan beberapa bahan kimia industrial lainnya. Faktor lain yang menyebabkan kesemutan berkepanjangan adalah malanutrisi atau kondisi tubuh saat kekurangan nutrisi penting akibat pola makan yang buruk, kekurangan vitamin B12, dan akibatmengonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan.
Bagaimana Cara Mengetahui Penyebab Pasti Kesemutan?
Jika Anda sering merasa kesemutan, Anda bisa menanyakan penyebabnya ke dokter. Beberapa tes mungkin akan dijalani, seperti tes darah, tes elektromiogram, pemeriksaan cairan serebrospinal, tes konduksi saraf, tes MRI, dan biopsi saraf. Tapi sebelum menjalani prosedur medis, dokter akan menanyakan gejala yang Anda alami, riwayat kesehatan Anda, kondisi lingkungan kerja, gaya hidup Anda, serta riwayat penyakit keluarga.
Setelah diagnosis ditegakkan, Anda akan lebih mudah menangani kesemutan yang Anda alami. Secara umum, kesemutan bisa diminimalisasi dengan menerapkan gaya hidup yang lebih sehat, misalnya:
Rajin berolahraga.
Rajin berolahraga.
Menghindari terkena racun.
Tidak mengkonsumsi minuman beralkohol
.Berhenti merokok
Terapkan pola makan yang sehat.
Selalu menjaga berat badan ideal.
Mengobati dan mengontrol penyakit kronis jika ada, seperti diabetes atau gagal ginjal.
Cara mengobati kesemutan adalah;
1. apabila
anda mengalami yang demikian maka apabila tetasa masih ringan hanya dengan
merubah sikap saja (dari melipat kaki lalu diluruskan) maka biasanya akan
sembuh dwngan sendirinya
2. apabila
sampai menjadikan ngilu otot dan kaki atau tangan merasa berat kesemutan
caranya adalah dengan menggosok daerah yang sakit dengan air yang sejuk/dingin
lalu memijat pada ibu jarinya ini dilakukan dengan sikap tubuh lurus (kaki dan
tangan) lakukanlah sampai terlihat hasilnya, sebab tidaj langsung menjadi
senbuh
3. yang
lebih parah dari pengobatan ini apabila bisa sampai terjadi peradangan pembuluh
darah.
Maka cara penyembuhannya tidak
sama lagi dengan yang di atas. Goaoklah bagian yang kesemutan dan diberi boreh
atau obat param yang terdiri dari temu hitam (temu ireng-jw) lalu kencur, tebu
hitam dan juga lengkuas atau laos.
Penyembuhan dengan cara seperti ini biasanya memakan waktu yang agak lama namun hasilnya sangat baik sekali. Gangguan kesemutan jangan anda kira penyakit yang ringan saja dan jangan anda remehkan, karena dapat menyebabkan menjadi lebih parah dan mendapatkan penderitaan yang luar biasa. Maka jagalah segala kegiatan yang meninbulkan kesemutan, maksudnya jangan terlalu lama melipat kaki atau tangan dan sebagainya.
Penyembuhan dengan cara seperti ini biasanya memakan waktu yang agak lama namun hasilnya sangat baik sekali. Gangguan kesemutan jangan anda kira penyakit yang ringan saja dan jangan anda remehkan, karena dapat menyebabkan menjadi lebih parah dan mendapatkan penderitaan yang luar biasa. Maka jagalah segala kegiatan yang meninbulkan kesemutan, maksudnya jangan terlalu lama melipat kaki atau tangan dan sebagainya.
Simak juga ;
EmoticonEmoticon